Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2023

Terlalu Dini

Antusias yang begitu membara. Bahagia yang datang tiada tara. Menikmati semua yang sedang dirasa. Menikmati rasa yang mencakup semua. Keberlangsungan itu datang begitu cepat. Aku begitu teralihkan dan begitu terpikat. Hati seakan bunga yang bermekaran. Lupa bahwa kehadirannya pun jugalah rawan. Aku tak mengerti mengapa ini terjadi. Walau kutahu tak sempurna kusadari. Apakah ada hubungannya dengan karma? Atau memang proses itu belum bisa dicerna? Ku akui aku sedikit banyaknya berharap. Ku biarkan kelemahanku meluap. Awalnya tak pernah terpikirkan olehku semua ini. Belakangan kusadari mungkin memang terlalu dini.

Dream World

Dunia dengan segala keriuhannya tak pernah berhenti. Bisingnya yang cukup lantang enggan tuk bersembunyi. Menumpuk gelisah dalam hati. Terasa lelah menjalani hari. Berbeda dengan dunia mimpi. Cerita teka-teki dibalik sunyi. Sejauh apapun takkan terjelajahi. Sedalam apapun tiada terlebihi. Terkadang mimpi terasa begitu nyata. Terkadang begitu menyesakkan. Terkadang bahagia walau hanya sebentar. Terkadang tak masuk akal. Seandainya ada cara mengatur mimpi. Mimpi indah menjadi episode yang paling dinanti. Pada saat terbangun di pagi hari. Wajahmu akan secerah mentari.

Outside Your Control

Semua orang punya cara pandangnya sendiri. Berbagai prinsip yang dipegang sejak dini. Melakukan apa yang dianggap benar. Meminimalisir kesalahan agar terhindar. Ketika melihat situasi yang “salah” menurut kita. Dengan berani, mengambil aksi apa yang ada di depan mata. Sayang, terkadang semua menjadi serba salah. Saat mereka berpikir tiada yang salah. Sulit mengetahui “benar & salah” yang terdefinisi. Karena pikiran orang-orang berbeda asumsi. Terjebak dilema antara ingin membantu atau dibuat malu. Meskipun ujungnya tidak ada satupun yang tahu. Perlu disadari bahwa kita hidup dalam sebuah realita. Tak selalu urusan orang perlu campur tangan kita. Akal yang kita miliki bukan sekedar aksesori. Kendali atas diri membuat kita bisa tahu diri.

Hai

Bulan di kalender baru saja berganti. Masih ada yang hidup setelah tepat 365 hari. Mengucap syukur meski dalam lirih. Masih berproses menuju pulih. Sudah lama catatan itu kosong tak terisi. Rasa rindu meninggi ‘tuk mengisi kembali. Sekedar untuk berbagi inspirasi pikiran. Sekedar untuk berbagi gundahnya perasaan. Izinkan aku kembali dan juga menyapa. Kepada siapapun semoga baik kabarnya. Hidupkan semangat yang tersisa agar tetap ada dan menyala. Diiringi dengan doa semoga sehat mental, jiwa, dan raga.